Widget by [Mawan Comp]

.

29.1.12

Perbanyak Link Menuju Blog / Website Anda



Memperbanyak link yang masuk ke blog / website anda adalah merupakan salah satu cara untuk membuka pintu traffic. Makin banyak link yang masuk ke blog / website anda, makin banyak pula pintu-pintu traffic terbuka ke blog / website anda.
Itulah mengapa menyajikan konten yang berkualitas dan menjaga hubungan baik dengan para blogger penting dilakukan. Sebab, dengan begitu mereka tak akan segan memberikan linknya ke blog / website anda. Namun penting juga diingat, ketika melakukan strategi blog linking, usahakan anda menjalin hubungan pertemanan dengan blog-blog lain yang area bisnisnya sama dengan bisnis anda. Karena ini akan membantu meningkatkan kualitas blog / website anda di mata search engine.
Nah, untuk lebih jelasnya, mari kita bahas satu per satu cara memperbanyak link ke blog / website anda.
Strategi Berkomentar Di Blog Lain
Berkomentar di blog lain juga ada strateginya. Anda tak boleh sembarangan berkomentar di blog-blog orang lain. Agar waktu anda lebih efisien, baiknya anda rajin berkomentar di blog-blog tertentu saja. Blog yang seperti apa? Setidaknya yang memenuhi beberapa kriteria. Diantaranya...
• Blog yang memiliki kesamaan content dengan blog anda
• Blog yang memiliki pengunjung banyak
• Blog yang berada di urutan teratas search engine
• Blog pengunjung setia blog anda
Anda pun tak diperkenankan memberi komentar yang sembarangan. Kualitas komentar anda akan dinilai oleh pemilik blog dan pengunjung yang lain. Jadi, jangan gunakan box comment untuk menjatuhkan blog tertentu, atau sekedar menulis satu atau dua kata saja.

Ingat, anda butuh jaringan, anda butuh teman. Tentunya pertemanan yang baik harus dimulai dengan cara yang baik. Kalau anda ingin blogger lain berkunjung baik-baik ke blog anda, anda juga harus melakukan hal yang sama. Berikan komentar yang sifatnya membangun. Kalaupun anda ingin memberikan masukan, carilah cara yang paling mengena.
Well, untuk mencari blog yang cukup populer dan sama topiknya dengan anda, silakan temukan di...
http://blogsearch.google.com/
http://www.technorati.com/
http://www.blog-search.com/
http://www.blogsearchengine.com/
Jika pasar anda pembaca Indonesia, silakan temukan blog lokal di:
http://www.blog-indonesia.com
Atau, untuk mendapatkan blog yang sesuai dengan yang anda inginkan, tinggal ketik keyword yang menjadi topik blog anda di search engine. Kemudian pilihlah blog-blog atau situs web yang berada di urutan teratas dan memiliki pengunjung terbanyak. Anda bisa pakai google blog untuk mencarinya: http://blogsearch.google.com .
Untuk lebih mengetahui aturan main dalam berkomentar, ada baiknya anda paham strategi berikut ini:
• Tujuan anda adalah membangun relasi yang baik. Berikan komentar-komentar positif dan memotivasi. Yang anda perlukan dari pemilik blog ini adalah trafficnya.Jika anda ingin dianggap positif, anda harus melakukan hal yang positif pula.Ingat, kesan pertama begitu menggoda... Jika anda sudah bisa memberikan citra yang baik, anda tinggal memancing rasa penasaran si blogger beserta trafficnya untuk datang ke blog anda. Jika mereka sudah datang, bukan tak mungkin mereka akan berkomentar di blog anda.
• Tulislah komentar yang berkualitas. Jangan sekali-kali memberikan komentar pada blog mereka hanya dengan berkata “Pertamax” atau hanya mencantumkan link anda. Tunjukkanlah komentar terbaik anda sehingga mereka merasa tersanjung dengan kata-kata yang anda lontarkan. Komentar anda sebaiknya bisa memberikan pencerahan bagi semua yang membacanya.
• Jangan menulis komentar yang negatif. Ya, jelas sekali, jika anda melihat suatu blog yang menurut anda contentnya tidak bagus namun memiliki pengunjung yang banyak, jangan pernah sekalipun mencaci-maki atau memberikan kritik pedas pada pemiliknya. Jika anda berniat baik, anda harus menyampaikannya dengan cara yang elegan. Kritik bisa dilakukan dengan cara yang baik, bukan sebaliknya.
• Masukkan URL anda. Saat berkomentar, masukkan URL blog atau situs web anda pada kolom yang tersedia sehingga pemilik blog dan komentator yang lain bisa mengetahui blog anda. Selanjutnya mereka akan datang mengunjungi blog/situs web anda.
• Ajaklah komunitas dalam blog tersebut untuk bergabung dalam blog anda.Tentu anda tidak boleh secara terang-terangan dan langsung menyuruh pembaca blog tersebut untuk mengunjungi blog anda. Anda harus menggunakan cara halus,selipkan pesan-pesan anjuran untuk berkunjung ke blog anda di sela-sela komentar yang anda tulis itu. Atau, anda bisa menuliskan keyword-keyword blog anda dalam setiap komentar.
Menambahkan teknik komentar di blog lain, anda bisa memilih nama yang anda cantumkan saat berkomentar.Anda bisa menyertakan nama lain. Tentu saja, nama yang anda cantumkan kembali berpulang pada tujuan anda. Di sini saya jelaskan tiga pilihan nama yang bisa anda taruh pada kolom nama saat berkomentar.
1. Nama personal.Yang anda masukkan dalam kotak nama komentar adalah nama anda. Saya biasanya menggunakan teknik ini. Saat saya berkomentar di blog lain, saya masukkan nama “Eri Satria” pada kolom nama komentar. Kegunaannya,pemilik blog akan lebih mengenal anda. Teknik ini sangat baik untuk melakukan personal branding.

2. Keyword. Kalau yang ini, anda bisa masukkan keyword (kata kunci) yang menjadi target untuk blog anda. Gunanya untuk mendongkrak posisi di search engine.Sebagai contoh, umpamanya anda menargetkan kata kunci “internet marketing” untuk dikuasai. Maka setiap anda berkomentar di blog lain, anda gunakan keyword tersebut pada kolom nama komentar.

3. Brand. Anda pun bisa memasukkan brand yang ingin anda perkuat lewat blog anda. Setiap anda berkomentar di blog lain, anda masukkan personal brand tersebut. Contohnya, misalkan anda ingin dikenal sebagai “pakar komputer”, maka setiap anda berkomentar di blog lain, anda masukkan brand anda tersebut pada kolom nama.
Jika anda rajin berkomentar, saya percaya komentar anda pasti berbalas. Kaum blogger memiliki ikatan yang kuat. Jika anda sudah berjasa banyak bagi seorang blogger, saya yakin mereka juga akan membalas apa yang anda lakukan.

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan Komentar dan jangan Spam | TERIMA KASIH SUDAH BERKOMENTAR

 
Design by Mawan comp | Bloggerized by Free Blogger Templates | Web Hosting Deals